Welcome Pontianak Centre

Senin, 01 November 2010

Pengunjung Ponticomtech Membludak




PONTIANAK—Hingga hari ketiga Ponticomteck di PCC pengunjung masih memadati. Bahkan lalu lalang ruangan PCC sangat penuh. Para pengujung begitu antusias ingin melihat pameran yang terbesar dan terlengkap di akhir tahun 2010. Pengunjung datang mulai dari anak kecil, remaja, hingga orang tua. Ini membuktikan bahwa kota Pontianak juga sebagai tempat yang menarik untuk perkembangan bidang IT. Apalagi beberapa saat lalu, Paryadi, wakil walikota Pontianak mengatakan bahwa suatu kota dikatakan berkembang bisa dilihat dari salah satu indikatornya, yaitu perkembangan dunia IT.

Fani, panitia pagelaran pemeran tersebut Sabtu (29/10) malam sempat menutup pintu masuk PCC karena padatnya pengunjung. “Saya sempat malam kemaren menutup pintu PCC karena ruangan sudah sangat padat. Para pengunjung begitu ramai ingin melihat pameran IT yang terlengkap ini. Padahal kemaren sempat hujan,” jelas Fani kepada Pontianak Post Minggu (31/10). Ia manambahkan, siang hingga malam suasana di PCC sangat padat. Meski hujan sempat terjadi tidak menyurutkan para pengunjung untuk datang.

Pameran tersebut banyak penawaran yang menarik dari 36 stand yang ada. “Kali ini pameran padat sekali, saya saja sempat kewalahan juga saking ramainya. Apalagi datang ke sini juga disediakan stand makanan sehingga membuat pengunjung jadi tidak kelaparan,” ujarnya lagi. Salah satu pengunjunng yang sempat diwawancarai Pontianak Post Erni Novita mengatakan, bahwa pameran tersebut sangat beraneka ragam IT yang dipamerkan. Belum lagi diskon yang diberikan setiap brand begitu besar, sehingga membuat kita ingin membeli. “Kapan lagi bisa dapat barang bagus dengan harga yang terjangkau,” kata pengunjung yang saat itu seusai membeli laptop salah satu brand. Kompetisi Game Hari Ini

Senin (1/11), akan digelar kompetisi game online di PCC. Para peserta yang menyenangi dunia game online bisa langsung mendaftarkan kepada panita lomba. Kompetisi tersebut boleh diikuti siapa saja tua maupun muda. Peserta ada lima orang dalam satu tim dan membayar registrasi sebesar Rp100ribu untuk satu tim. Pendaftaran berakhir hingga pukul 10.00WIB hari ini. Bagi yang berminat bisa langsung menghubungi panitia yang bersangkutan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar